SUNSEA, NTT, SABTANEWS.COM - Sebuah Upaya dalam menjaga Kebersihan Mata Air, Pos Nelu Satgas Yonkav 6/Naga Karimata berikan bantuan untuk ikut menjaga kebersihan Mata Air dengan melaksanakan Penanaman Pohon Sengon Laut disekitar Mata Air yang ada di Desa Sunsea, Kec. Naibenu, Kab. TTU, Prov. NTT. (5/6/2024)
Dalam rangka menjaga kebersihan air di daerah sekitar, Pos Nelu Satgas Yonkav 6/Naga Karimata melaksanakan kegiatan pembersihan di sekitar mata air dengan menanam pohon sengon laut di sekitarnya. Akar pohon sengon laut memiliki kemampuan sebagai penyaring alami untuk air hujan yang terkumpul di sekitarnya. Akar ini dapat menyerap zat-zat berbahaya dan mencegah terjadinya erosi tanah yang dapat mencemari air.
"Dengan memanfaatkan fungsi pohon sengon laut di tempat penyimpanan air, dapat membantu menjaga keberlanjutan sumber daya air, menjaga kualitas air, serta melindungi lingkungan sekitarnya." Ujar Danpos Nelu Letda Kav Ari Nugraha Ritonga. (Yonkav 6/NK)