Paslon Abdul Wahid-SF Hariyanto Unggul di Riau, Hasil Sementara Quick Count LSI

- November 28, 2024
advertise here


RIAU, SABTANEWS.CIM –  PASANGAN calon (Paslon) Gubernur Riau nomor urut 1, Abdul Wahid-SF Hariyanto dinyatakan unggul dalam hasil quick count atau hitung cepat Pilkada Riau dari Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA. Dari jumlah data suara masuk sebanyak 85%, paslon dengan tagline bermarwah itu unggul sebanyak 43,34%.

Kemudian disusul paslon Gubernur Riau nomor urut 2, M Nasir-M Wardan dengan jumlah persentase 32,19%. Dan terakhir paslon petahana nomor urut 3, Syamsuar-Mawardi Muhammad Saleh sebanyak 24,47%.

Direktur Sigi LSI Denny JA Ardian Sopa mengatakan dari hasil survei terakhir diketahui paslon Gubernur Riau Abdul Wahid-SF Hariyanto sudah menguasai 12 kabupaten dan kota di Provinsi Riau.

Tingkat elektabilitas 45,5% paslon Abdul Wahid-SF Hariyanto yang diusung PKB, NasDem, PDIP telah jauh meninggalkan elektabilitas paslon incumbent nomor urut 3 yang diusung koalisi Partai Golkar, PKS Syamsuar-Mawardi Muhammad Saleh yang hanya sebesar 16,5%.

Kemudian paslon nomor urut 2 M Nasir-M Wardan yang diusung Gerindra, Demokrat, PAN, PPP dengan elektabilitas sebesar 13,4%,” jelasnya, dilansir media Indonesia.

Sementara hasil hitung cepat LSI Denny JA di 7 Provinsi terbesar diketahui:

Pilkada Provinsi DKI Jakarta 2024, Data Masuk 97.14% RIDO 39.28%, DHARMA – KUN 10.66%, PRAM – DOEL 50.06%.

Pilkada Provinsi Jawa Tengah 2024, Data Masuk 84.00% Andika – Hendi 41.33%, Luthfi – Yasin 58.67%.

Pilkada Provinsi Jawa Timur 2024, Data Masuk 96.00% LULUK – LUKMANUL 8.46%, KHOFIFAH – EMIL 58.05%, RISMA – GUS HANS 33.49%.

BACA JUGA  Tim Kesehatan Puskesmas Peranap Periksa Kesehatan Warga Desa yang Dilanda Banjir, Salurkan Bantuan

Pilkada Provinsi Jawa Barat 2024, Data Masuk 93.33% ACEP – GITA 10.58%, JEJE – RONAL 9.09%, SYAIKHU – ILHAM 17.99%, DEDI – ERWAN 62.34%.

Pilkada Provinsi Banten 2024, Data Masuk 89.12% Airin – Ade 44.85%, Andra – Dimyati 55.15%.

Pilkada Provinsi Sumatera Utara 2024, Data Masuk 72.00% Bobby-Surya 61.56%, Edy-Hasan 38.44%.

Pilkada Provinsi Sulawesi Selatan 2024, Data Masuk 87.00% DIA 36.15%, ANDALAN HATI 63.85%.  (*)

Advertisement advertise here