PEKANBARU, SABTANEWS.COM – Debat kedua pasangan calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pekanbaru pada Kamis malam (21/11/2024) menjadi momen krusial yang semakin memperkuat keyakinan simpatisan terhadap pasangan nomor urut satu, Muflihun dan Ade Hartati Rahmat.
Penampilan Muflihun dan Ade Hartati dalam debat mendapat banyak pujian. Keduanya tampil tenang dan sigap, saling melengkapi baik saat menjawab pertanyaan maupun memberikan tanggapan terhadap kritik dari paslon lain. Hal ini, menurut Rahmat Handayani, Ketua Umum Relawan Konco Muflihun sekaligus Presidium Kecamatan Kulim dan Tenayan Raya, menjadi bukti keunggulan mereka sebagai pemimpin masa depan Pekanbaru.
Program Teruji dan Dirasakan Masyarakat
Dalam konferensi pers yang digelar di sebuah hotel di Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru, Jumat (22/11/2024), Rahmat menyampaikan rasa syukur atas penampilan impresif pasangan tersebut.
"Saya sangat kagum dan bersyukur atas kesuksesan debat tadi malam. Alhamdulillah, Bang Muflihun dan Kak Ade Hartati Rahmat tampil sangat apik. Mereka mampu saling menutupi dan mendukung satu sama lain. Program-program yang mereka usung juga sudah teruji dan telah dirasakan manfaatnya oleh seluruh lapisan masyarakat Kota Pekanbaru," ujar Rahmat.
Fokus Sosialisasi dan Penguatan di Akar Rumput
Meskipun optimis, Rahmat menekankan pentingnya menjaga momentum dengan terus bekerja keras di lapangan.
"Saya mengajak seluruh Relawan Konco Muflihun dan relawan lainnya untuk memperkuat dukungan di tingkat akar rumput. Kita juga harus mempersiapkan strategi intelijen di masing-masing wilayah untuk memastikan kelancaran langkah kita menuju kemenangan," tegasnya.
Rahmat menyampaikan bahwa kesuksesan debat ini menjadi motivasi besar bagi tim dan para pendukung untuk terus bekerja keras memenangkan Muflihun dan Ade Hartati. Dengan dukungan luas dari masyarakat, Rahmat yakin pasangan ini mampu membawa Pekanbaru ke arah yang lebih baik.
"Insya Allah, Muflihun dan Ade Hartati akan menang dan memberikan perubahan positif bagi kota ini," tutup Rahmat.