Jelang Tahun Baru, Roni Rakhmat Tegaskan Solusi Masalah Sampah

- Desember 18, 2024
advertise here


Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru, Roni Rakhmat, menegaskan persoalan pengelolaan sampah di Kota Pekanbaru.

PEKANBARU, SABTANEWS.COM --  Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru, Roni Rakhmat, mengadakan pertemuan bersama para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Gedung Utama Kompleks Perkantoran Tenayan Raya pada Rabu (18/12/2024).

Pertemuan ini fokus membahas berbagai isu strategis, salah satunya persoalan pengelolaan sampah yang terus mencuat.

Roni Rakhmat menekankan pentingnya langkah konkret dalam pengelolaan sampah, terutama menjelang awal tahun 2025. Menurutnya, masalah sampah sering menjadi persoalan krusial pada awal tahun akibat kendala teknis dan operasional.

"Kami harus memastikan tidak ada masalah terkait pengelolaan sampah di awal tahun. Biasanya, awal tahun sangat riskan. Para pekerja angkutan sampah perlu diingatkan kembali akan tanggung jawab mereka," ujar Roni.

Ia menyoroti tumpukan sampah yang semakin banyak terlihat di berbagai titik Kota Pekanbaru. Fenomena ini, menurut Roni, disebabkan oleh petugas kebersihan yang mulai kehilangan semangat akibat masa transisi kontrak angkutan sampah yang baru.

Selain itu, Roni juga mengungkapkan adanya kendala pada alat berat di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Muara Fajar. Kondisi ini semakin memperparah situasi karena operasional pembuangan sampah menjadi terganggu.

Sebagai langkah antisipasi, ia meminta agar proses lelang pengelolaan sampah untuk tahun depan dapat segera dilakukan. Hal ini diharapkan mampu mencegah masalah serupa terulang.

"Dalam menghadapi masalah ini, kami meminta agar proses lelang pengelolaan sampah untuk tahun depan segera dilaksanakan," tegas Roni.

Masalah pengelolaan sampah di Pekanbaru telah menjadi perhatian serius bagi Pemerintah Kota, terutama menjelang pergantian tahun. Masyarakat berharap solusi konkret segera diambil agar kebersihan kota tetap terjaga.

Selain itu, Pemko juga diharapkan dapat mengatasi hambatan teknis seperti perbaikan alat berat dan memastikan kesiapan petugas kebersihan di lapangan.

Advertisement advertise here